TEMPAT TERANGKER LAMPUNG


5 Tempat Mistis di Lampung

Sunday, April 20th, 2014 - Berita, Info Lampung, Unik
Advertisement
MediaLampung.com5 Tempat Horor di Lampung – Berbicara tentang mistis tentunya akan menjadi sebuah topik pembicaraan yang menarik untuk diperbincangkan, dan masih di seputar Lampung kali ini mimin MediaLampung.com mengajak anda untuk mengetahui 5 tempat mistis di Lampung tentunya menurut versi MediaLampung.com, dan bagi anda yang sudah penasarang silahkan saja berikut ini adalah daftar 5 Tempat terangker di Lampung yang antara lain yaitu :

1. Rumah Sakit Kartika

Rumah Sakit Kartika adalah sebuah bangunan bekas Rumah Sakit yang terletak di Garuntang, Teluk Betung, Bandar Lampung. Konon cerita pemilik rumah sakit ini masih kerabat dekat artis yang sekarang masih di bui karena tindak pidana korupsi yaitu : Angelina Sondakh. Mengenai kejelasan pastinya MediaLampung.com juga belum tahu persis, tetapi begitulah rumor yang beredar di masyarakat. Pada Rumah Sakit ini konon sering terjadi penampakan Suster ngesot, Kuntilanak, dan Anak Kecil yang mencari ibunya, bahkan acara tivi Trans7 “Misteri Tukul Jalan-Jalan” pernah singgah pada tempat misteri ini untuk membuktikan keberadaan mahluk Astral dirumah sakit Kartika tersebut.

2. Rumah Kapal

Seperti sebutannya, Rumah ini memang memiliki bentuk bangunan yang menyerupai Kapal, dan sebab itulah yang menjadikan masyarakat sekitar Rumah Kapal Tersebut memanggilnya dengan Rumah Kapal, Konon dari cerita yang berkembang dari masyarakat sekitar Rumah Kapal ini yang terletak di Kawasan Teluk Betung Utara, Bandar Lampung rumah ini sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda di Indonesia. Dan dari penelusuran yang berkembang ternyata sejak dihuni oleh pemiliknya gangguan sudah datang dari para mahluk astral yang ada di Rumah Kapal sehingga tidak ada satupun warga yang berani menempati tempat tersebut. Bahkan dari penelusuran Tim Misteri tukul Jalan-jalan pada Rumah Kapal ini mahluk astral yang mendiami tempat ini berwujud tinggi besar dan kelelawar serta Naga, bahkan energi negatif dari rumah Kapal tersebut dapat dirasakan dari Jalan dekat rumah tersebut yang di percaya oleh masyarakat sekitar adalah sebagai Penyebab seringnya terjadi kecelakaan di Sekitar tempat ini.

3. Bendungan Batutegi

Bendungan Batutegi adalah sebuah bendungan yang terletak di Daerah Tanggamus, Lampung. Sebuah pesona alam yang begitu indah menawarkan khas panorama asli alam Lampung, namun siapa sangka jika bendungan batutegi menyimpan banyak misteri yang diantaranya banyak terjadi penampakan mahluk astral, mungkin ini disebabkan oleh korban dalam pembangunan bendungan ini. Monumen 13 yang dibangun untuk memperingati 13 korban pembangunan bendungan Batutegi disinilah tempat banyak terjadinya penampakan, namun bagi anda yang hendak berkunjung ke batutegi jangan takut karena penampakan ini hanya muncul saat malam hari saja, suasana mistis dan segala cerita menyeramkan itu akan sirna dengan anda melihat keindahan alam bendungan Batutegi.

4. Pantai Marina

Pantai Marina adalah sebuah pantai yang berada di kawasan Lampung, susana pantai yang indah begitu pula deburan ombak yang keras memberikan suasana pantai yang cantik ditambah hamparan pasir putihnya yang luas membuat semakin cantik pantai ini. Sayang sekali sejak beberapa tahun ini Pantai Marina ini telah ditutup dikarenakan terlalu membahayakan bagi pengunjung, karena salah satu faktor penyebab Pantai Marina ini ditutup adalah banyaknya jatuhnya korban yang meninggal di pantai ini karena akibat tergulung oleh arus ombak yang keras. Dari cerita yang berkembang di masyarakat sekitar para korban tersebut merupakan ulah dari para mahluk astral penunggu Pantai Marina, dan bahkan saat berada di Lampung Tim Misteri Tukul Jalan-jalan sempat menghampiri lokasi ini. Terbukti oleh ustad soleh dikabarkan diatas pantai dan didasar laut Panta Marina ada sebuah kerajaan Ghaib yang tak lain istana para mahluk astral penunggu
pantai marina.

5. Beringin “Cinta” Unila

Pohon beringin rindang besar di kawasan Universitas Lampung ini atau lebih dikenal dengan sebutan “Beringin Cinta” sekilas tidak memberikan sebuah tempat yang angker karena setiap harinya banyak diantara mahasiswa UNILA yang bersantai duduk-duduk dibawahnya sembari makan somai atau meminum segelas es dari pedagang asongan yang banyak dijumpai disekitar pohon beringin ini, namun siapa sangka jika cerita mistis akan berubah jika matahari senja telah larut atau malam hari, bahkan tidak sedikit warga maupun mahasiswa yang melewati pohon beringin ini saat malam hari melihat sosok penampakan hantu perempuan berpakaian putih panjang yang tak lain adalah kuntilanak.  Bahkan salah seorang teman kuliah saya dulu sempat foto-foto dengan Handphone saat menjelang magrib di beringin Unila dan hasil bidikan fotonya tidak sengaja memotret sebuah penampakan kuntilanak tersebut, namun karena takut akhirnya teman saya pun menghapus gambar hasil jepretannya tersebut dari memori handphonenya.

0 komentar:

Posting Komentar